pada tanggal 13/7 2020 telah dilaksanakan lokakarya KKN-T oleh mahasiswa IPB di Kelompok Wanita Tani Cipayung, Kota Depok. kegiatan ini dihadiri oleh pemerintah Kota Depok, Kecamatan Cipayung, Kelompok Wanita Tani Cipayung yang juga dihadiri oleh Ibu Purwaningsih sebagai ketua kelompok KWT Cipayung, Dosen Pembimbing Lapang Depok 07 oleh ibu Farida Ratna Dewi, SE, MM dan juga 10 mahasiswa KKN-T Depok 07.
kegiatan tersebut dilakukan via online menggunakan aplikasi zoom, TIM Depok 07 telah bermitra dengan KWT Cipayung untuk berkerja sama membangun dan mengembangkan UMKM dan potensi daerah Cipayung dengan potensi unggulannya di bidang pertanian. kegiatan Lokakarya ini dilakukan dengan perkenalan dan di lanjut dengan pembahasan program KKN selama 40 hari oleh tim KKN-T Depok 07. Lokakarya tersebut disambut baik oleh pemerintah Kota Depok dan diharapkan kegiatan KKN-T yang berlangsung nantinya tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku sebagai upaya pencegahan Covid-19 di Kota depok.
kegiatan KKN-T IPB Depok 07 yang berlokasi di Kecamatan Cipayung yang beranggotakan 10 mahasiwa lintas jurusan yang di harapkan dapat mendongkrak kembali sektor UMKM di Kecamatan Cipayung bersama KWT Cipayung untuk membangun kembali potensi ekonomi yang ada di Kecamatan Cipayung. peserta KKN-T IPB Depok 07 berasal dari lintas jurusan, yaitu:
Jaka Aryanta Kuntala, Departemen Biokimia
Abyan Yassar Nabsrisqi, Depatermen Biokimia
Auliya Ilhamsyah, Departemen Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan
Mutiara Sukmadewi, Departemen Ekonomi Syariah
Vira Vindini, Departemen Ekonomi Syariah
Nuriza Nenden Irawan, Departemen Manajemen
Vania Aqilla Lituhayu, Departemen Manajemen
Esther Chyntia Josephine, Departemen Ilmu Teknologi Kelautan
Sekar Meulu Mahrannisa, Departemen Ilmu Teknologi Pangan
Rosalia Apta Hanindya Armadiani, Departemen Ilmu Teknologi Pangan
Comentários